Daily Archives: 26 Maret 2011

Semarang Sisi Lain : Menelisik Masjid Kuno (Bagian Kedua)

Kota Semarang dengan semua ke unikan dan daya tarik tersendiri, menyimpan berbagai sudut-sudut pemandangan yang berbeda. Setelah menguak tentang sisi lain Kota Semarang bagian pertama, saatnya untuk menjelajah sudut kota yang lain yang tersembunyi dari banyak mata. Untuk yang sisi lain ini mengulas tentang masjid tua atau masjid lama yang berada di kota Semarang. Masjid tersebut dahulu merupakan cikal bakal berdirinya Semarang, termasuk salah satu tokoh yang terkenal adalah Ki Ageng Pandanaran atau Sunan Tembayat (Bayat). Masjid Lama Kota Semarang berada dalam satu kawasan yang tidak saling berjauhan, berkumpul di sekitar kawasan Kota Lama Semarang yang merupakan pusat perekonomian Semarang tempo dulu. Beberapa masjid masaih kokoh berdiri dan digunakan oleh masyarakat sekitar. Masjid tersebut adalah Masjid Layur (Masjid Menara), Masjid Besar Kauman, dan Masjid Sekayu. Perdalam Coretan